PORTAL KBR

Kucing Telan Antena TV 12 Cm

pangkalan bun - Entah bagaimana awalnya kucing ini bisa menelan antena televisi yang terbuat dari besi sepanjang 12 cm itu. Yang jelas tak lama kucing itu sakit dan harus menjalani operasi.

Adalah Alphie, kucing milik Vanessa Waite (36) yang secara mengejutkan menelan antena televisi. "Suatu malam saya mendengar suara keras sehingga saya buru-buru memeriksanya di lantai atas. Saya kira Aplhie jatuh dari jendela. Tapi dia tampak baik-baik saja dan hanya bersembunyi di bawah tempat tidur," kata Vanessa seperti dikutip dari sky.news.com, Senin (14/1/2013).

Namun menurut perempuan yang tinggal di Parson Cross, Sheffield, Inggris, ini sepanjang malam hingga keesokan harinya kucing yang gemar menonton televisi itu terlihat sakit. Akhirnya Vanessa pun membawanya ke pusat perawatan hewan peliharaan atau PDSA.

"Belakangan saya menyadari kalau salah satu antena hilang dari TV," kata Vanessa.

Ternyata antena itu 'bersemayam' di tubuh kucing yang masih muda tersebut. Jika antena besi itu dibiarkan saja, maka kucing itu akan mati. Karena itu harus dilakukan operasi untuk mengeluarkannya dari perut kucing.

"Saya nggak percaya saat melihat X-ray. Antena itu berada di tubuhnya yang kecil. Saya sangat berterimakasih pada PDSA karena telah menyelamatkan hidupnya dan sangat luar biasa dia sudah benar-benar sembuh," papar Vanessa.

Liz Airey, dokter hewan senior di PDSA Sheffield PetAid, mengatakan hal itu adalah salah satu kasus yang paling tidak biasa. "Anak kucing yang bermain dengan antena dan kemudian menelannya adalah peristiwa yang sangat tidak biasa," ucapnya.

Untungnya kucing kecil itu tidak menelan lebih dulu ujung antena yang patah. Sebab patahan itu tentu bisa melukai perut dan mengakibatkan hal yang fatal.

0 Response to "Kucing Telan Antena TV 12 Cm"

Post a Comment