
Bahan:
200 g kangkung, petiki daunnya
75 g kacang tanah goreng
2 buah jeruk limau
Sambal:
8 buah cabai merah keriting
4 buah cabai rawit merah
1 buah tomat merah, potong-potong
1 sdt terasi goreng
1 sdt garam
Taburan:
1 sdm bawang merah goreng
Cara membuat:
- Didihkan air secukupnya, rebus kangkung hingga layu. Tiriskan.
- Siram segera dengan air masak hingga dingin. Tiriskan.
- Sambal: Haluskan semua bahan sambal.
- Beri air jeruk limau, aduk rata.
- Taruh kangkung rebus dalam piring saji.
- Beri Sambalnya.
- Taburi kacang tanah goreng dan bawang merah.
- Sajikan segera.
Porsi Untuk 4 orang
Sumber : detikfood.com
0 Response to "Resep Sayuran: Sambal Kangkung"
Post a Comment