PORTAL KBR

Lebih Cantik dengan Manfaat Kulit Jeruk

Pangkalan bun - Vitamin C dibutuhkan tubuh salah satunya untuk meningkatkan sistem imun. Nah, sumber vitamin C antara lain didapat dari jeruk. Jeruk juga menjadi salah satu bahan penting dalam pembuatan produk perawatan kulit. Jadi, maksimalkanlah manfaat si buah oranye ini, tak hanya untuk kesehatan kulit tetapi juga rambut.

Vitamin C dan asam sitrat dalam jeruk diyakini mampu mengembalikan kolagen dalam tubuh. Kolagen juga membantu mengencangkan dan mencegah penuaan kulit. Keriput dan kulit kasar bisa ditendang jauh-jauh oleh asam sitrat sehingga jeruk bisa membuat kulit Anda lebih muda dan berseri.

Asam sitrat dapat menghilangkan sel-sel kulit mati, membersihkan pori-pori, dan membantu pencegahan jerawat. Demian dikutip dari Times of India, Senin (12/11/2012).

Selain mengandung vitamin C, jeruk juga memiliki kandungan vitamin A. Kedua kandungan ini bisa melindungi kulit dari kanker akibat paparan langsung sinar matahari secara terus menerus.

Jeruk juga memiliki vitamin A, yang, bersama dengan vitamin C, membantu kerusakan akibat sinar matahari terbalik, melindungi kulit Anda dari kanker. Hal ini juga digunakan di spa untuk memoles kulit itu meningkatkan tekstur kulit Anda karena mengelupas dan hidrat dengan baik.

Anda bisa membuat sendiri masker dari jeruk. Caranya, ambilah kulit buah jeruk lalu bersihkan kuman yang menempel dengan garam. Blenderlah dengan tambahan satu sendok makan yoghurt, beberapa tetes jus lemon dan satu sendok teh madu hingga tercampur rata.

Kemudian cucilah wajah Anda dengan air hangat sebelum menggunakan masker ini. Biarkan masker itu melekat di wajah Anda selama satu jam dan biarkan kering. Setelah satu jam, cuci wajah dengan air dingin.

Nah, masker kulit jeruk tersebut mengangkat semua kulit mati dan kotoran yang menempel di wajah Anda. Sehingga setelah bermasker, wajah Anda bakal terasa segar. Jangan lupa oleskan krim wajah tipis-tipis setelah menggunakan masker untuk melindungi kulit dari kekeringan.

Anda juga bisa menggosok kulit dengan kulit jeruk bagian dalam. Jika dilakukan secara rutin bisa membuat kulit lebih cerah dan kencang.

Jus kulit jeruk juga bisa memberi manfaat di kulit kepala untuk mengurangi ketombe dan rambut berminyak. Jadi gunakan jus tersebut sebagai masker rambut, dan rasakan kesegaran di kulit kepala setelahnya. Selamat mencoba!


Sumber : detikhealth.com

0 Response to "Lebih Cantik dengan Manfaat Kulit Jeruk"

Post a Comment